Judul : Fool For Love (Duchess Quartet #2)
Penulis : Eloisa James
Penerbit : Dastanbooks
Sinopsis
Lady Henrietta Maclellan adalah wanita cantik, cerdas, dan mewarisi kekayaan berlimpah. Gadis romantis ini sangat mendambakan pernikahan dan anak-anak, tapi kondisi kesehatannya menjadi penghalang untuk mendapatkan keduanya. Ia lalu menyalurkan hasratnya dengan mempelajari cara-cara membesarkan anak dan mempraktikkannya dengan mengajar di sekolah. Namun, saat ia bertemu dengan Simon Darby, Henrietta bersumpah untuk mengejar keinginannya, tidak peduli jika ia harus membuat skandal sekalipun.
Simon Darby adalah pria tampan calon pewaris gelar earl yang suka berpakaian bagus dan dilabeli sebagai bujangan paling diminati. Diserahi tanggung jawab untuk mengurus dua adik tirinya yang masih kecil dan merepotkan, membuat Simon tidak berminat untuk menikah apalagi mempunyai anak. Segalanya berubah setelah ia jatuh hati pada pesona, kecantikan, dan sikap blak-blakan Henrietta. Tapi ketika ia menyadari apa diderita Henrietta, Simon tahu bahwa ia tidak bisa menikahi wanita itu.
Henrietta kemudian menulis surat palsu yang menyatakan bahwa Simon telah merenggut kesuciannya. Dengan berat hati, Simon kemudian menikahi Henrietta. Meskipun keduanya mulai saling jatuh cinta, tapi mereka tidak pernah memercayai satu sama lain. Dan masalah mereka tidak berhenti sampai di situ. Siapkah Henrietta menerima konsekuensi atas ketidakjujurannya? Lalu, bagaimana cara Simon menyempurnakan pernikahan mereka tanpa melukai Henrietta yang perlahan mulai mengisi relung hatinya?