Review : Kedai 1001 Mimpi

Penulis : Valiant ”Vabyo” Budi
Desain Kaver : Jeffri Fernando
Editor : Alit Trisna Palupi
Penerbit : Gagas Media
Halaman : xii + 444 hlm
ukuran : 13 x 20cm

SINOPSIS
DESAS DESUS
"Kita ini konon pahlawan devisa. Tapi kalau mati, ya sudah, dianggap binatang saja."
"Saya datang buat mempertebal iman, bukan jadi mainan."
"Datang ke sini itu harus siap 'dijajah'. Baik jiwa maupun raga!"
"KAMU tidak perhatikan, banyak orang MATI karena terlalu BANYAK TAHU?!"

Review
Buku ini bercerita tentang pengalaman suka dukanya Valiant Budi dan beberapa rekan-rekannya yang menjadi TKI dan tinggal di Saudi Arabia. Disebuah Kota yang kurang dikenal orang Indonesia kebanyakan, dengan budaya berbeda, bahasa berbeda, watak berbeda, perlakuan berbeda dan banyak hal tak terduga yang terjadi disana
Saat membaca kisah-kisah dalam buku ini, ada kesedihan mengetahui bangsa kita yang selalu dicap inferior dan manusia kelas dua, ada kegetiran dan simpati ketika penulis tidak mendapatkan keadilan di tempat kerjanya, dan ada senyum ketika ia bertemu dengan rekan setanah airnya.
Novel karya Valian Budi ini gaya bahasanya lugas dan kocak abis. Membacanya serasa kita mengalaminya. Jalan ceritanya ringan dan mudah dicerna. Semuanya mengisahakan tentang kehidupannya kerja di kedai kopi di Arab. Bagaimana kisahnya ngelamar kerja jadi TKI sampai pengumuman diterima yang sangat mendadak.
Vibi menceritakan bagaimana shock culture dengan keadaan daerah setempat yang ternyata jauh dari bayangannya. Banyak fakta-fakta tak terduga yang diungkapkannya tentang kehidupan sebenarnya disana. Meski diwajibkan memakai pakaian tertutup sesuai syariat Islam, tapi manusia punya banyak cara untuk melanggar aturan.
Meski disampaikan dengan cara yang kocak, pesan buku ini serius: tentang sepotong dunia TKI dan sejuta problemanya, plus tentang budaya dan karakter orang-orang sebuah negara yang dianggap “suci tak bernoda” oleh sebagian orang fanatik yang gampang ngamuk.

Kesimpulan
Buku ini memberi sudut pandang yang berbeda tentang kehidupan TKI dan memberikan banyak pelajaran hidup bagi yang memilih untuk merantau di negeri orang. Bahasanya ringan dan lugas. Enak dibaca dalam keadaan santai, tapi tetap sarat makna.

Reading level
Dewasa

Rating
5 bintang