Review : Wanderlust

Judul buku : Wunderlust - Doyan Jalan
Pengarang : Chris Dyer
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama

Sinopsis
Menulis kolom perjalanan di salah satu koran New York adalah impian Kate Bogart. Tapi jadwal perjalanan yang mengharuskan sarapan di Madrid dan makan siang di Lisabon ternyata ada tidak enaknya juga.

Di antara kesibukannya melanglang buana, Kate tak pernah lupa mengirim kabar melalui e-mail pada ibunya, memastikan sahabatnya, Violet, mengurus kucingnya, serta menjalin hubungan baik dengan mantan suaminya yang memiliki misi menyelamatkan lingkungan dari kejamnya dunia modern. Namun ketika Kate mengira kehidupannya mulus dan terkendali, dia berkenalan dengan wartawan perang Inggris yang ganteng, doyan petualangan, dan... masih single. Dan sejak itulah segalanya menjadi rumit.

Review
Pertama cover nya manis dan eye catching , seorang cewek dengan tas beroda khas orang yang bepergian jauh.
Keunikan lain adalah gaya bercerita novel ini, merupakan kumpulan email. Awalnya saya kira novel ini membosankan karena alurnya lambat di awal tapi secara keseluruhan novel ini menarik dan unik


Summary
Cute epistolary novel about a woman who is a travel writer and her various relationships via email. One dimensional characters and predictable plot, but a light and fun read.

Reading level
Dewasa
Rating : 4 bintang